Thursday, September 20, 2018

4 Strategi Cerdas Xiaomi Mendominasi Pasar Dunia

4 Strategi Cerdas Xiaomi Mendominasi Pasar Dunia

      
          Perusahan Xiaomi merupakan perusahaan teknologi paling advance di China maupun seluruh Dunia. Beridiri pada bulan April 2010, Perusahaan ini tergolong masih sangat muda apabila disandingkan dengan nama - nama besar seperti Microsoft,Apple,dll. Perusahaan Xiaomi ini dimiliki oleh Lei Jun, yang biasa disebut Steve Jobs nya China. Kekayaannya mencapai 187,5 Triliun rupiah.
Berikut adalah 4 strategi cerdas Xiaomi untuk mendominasi pasar dunia

1. Marketing Vertical Integration Model


Strategi Cerdas Xiaomi Vertical Integration Model


          Artinya adalah perusahaan Xiaomi langsung menjual product-nya kepada pelanggan tanpa melalui pihak ketiga. Penjualan product Xiaomi aslinya dijual lewat online, karena pada dasarnya perusahaan Xiaomi adalah perusahaan yang berbasis E-Commerce Company seperti layaknya Amazon. Bahkan pernah dalam 1 hari, Xiaomi bisa menjual product sebanyak 1.200.000 product hanya hanya lewat Online Shop-nya saja.

2. Membangun Komunitas Xiaomi ( MI Fans )

Strategi Cerdas Xiaomi MI Fans


          Perusahaan Xiaomi juga membangun sebuah kominitas yang bertujuan memberikan ruang pada seluruh penggemar product Xiomi untuk mengutarakan pendapat dan masukannya. Sehingga hal tersebut menjadi simbiosis mutualisme untuk pihak Xiaomi maupun customer-nya.

3. Price Low

Strategi Cerdas Xiaomi Price Low


          Pihak Xiaomi selalu memikirkan bagaimana agar product nya bisa dijual dengan harga yang semurah mungkin. Selain menjual langsung secara online, cara kedua Xiaomi adalah dengan membeli komponen-komponen product ( processor misalnya ) tidak pada saat komponen tersebut baru dikeluarkan. Karena pastinya komponen terbaru akan memiliki harga yang selangit.
Baca juga 5 Alasan Kenapa Jurusan TKJ Banyak Pengagguran

4. Fokus Pemasaran Di Sos - Med ( Social Media Marketing )

Strategi Cerdas Xiaomi Sosmed


          Xiaomi sangat memfokuskan pemasarannya di ranah Social Media. Bahkan untuk satu jenis product Xiaomi saja, pihaknya akan membuatkan satu akun Sosial Media untuk jenis product tersebut. Perlu diketahui bahwa Xiaomi tidak hanya menjual Smartphone saja, tetapi ada juga seperti TV, Tas, Speaker, dll. Sehingga para customer akan lebih terbantu dengan adanya teknik pemasaran seperti ini.

Itulah 4 Strategi Cerdas Xiaomi Mendominasi Pasar Dunia

Bagikan

Jangan lewatkan

4 Strategi Cerdas Xiaomi Mendominasi Pasar Dunia
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.